PUASA, LIMBAD MINUM AIR 16 LITER

Penyakit batu ginjal yang saat ini diderita Limbad, membuatnya tidak yakin bisa berpuasa satu bulan penuh.

"Saya sedang perawatan sakit ginjal, ini saja baru puasa, kemarin saya paksakan ternyata saya jadi sakit," ujar Limbad kepada VIVAnews saat ditemui di acara Mahakarya RCTI di Jakarta, Jumat, 13 Agustus 2010.

Limbad merasa tidak yakin bisa penuh menjalankan ibadah puasa tahun ini. "Saya masih dalam perawatan, jadi tidak bisa penuh puasanya, dokter juga tidak melarang saya puasa, tapi saya diharuskan minum 16 liter air setelah buka," ujar pria berambut gondrong ini.

Untuk menu hidangan favorit, Limbad memilih sayur asem karena baginya tidak sempurna puasa tanpa sayur asem. "Makanan favorit saya sayur asem, kalau nggak ada itu nggak sempurna puasanya," ucapnya.

Limbad yang saat ini sedang melakukan persiapan untuk beberapa show di RCTI, sangat menantikan bisa berbuka puasa bareng istri. "Memang bulan Ramadhan ini jadwal show saya penuh, tapi saya sangat merindukan buka puasa dengan istri," ujarnya.
Previous
Next Post »

5 komentar

Write komentar
15 Agustus 2010 pukul 12.20 delete

TErnyata si limbad sakit ginjal..
Apa gak kembung tukh setelah buka puasa minum air 16 liter,wkwkwkwkwk

Reply
avatar
15 Agustus 2010 pukul 12.24 delete

IYYA LAH, BENER.
MASA' BLOGGER BO'ONG !!

SEBARIN POST INI YAH, TAPI CANTUMKAN SUMBER

Reply
avatar
budi2610
AUTHOR
31 Agustus 2010 pukul 14.44 delete

Ternyata limbad punya penyakit ginjal ya, wah bahaya tu.

Reply
avatar